tips menyimpan sayur

Tips Menyimpan Sayur dan Buah agar Tetap Segar

Tips menyimpan sayur dan buah ini harus banget kalian terapkan khususnya yang hobi belanja dalam jumlah yang banyak sekaligus. Belanja memang agak bikin capek, jadi tidak jarang banyak dari kita dalam jumlah besar setiap bulannya. 

Namun kalian perlu hati-hati dalam menyimpan belanja kalian ya, khususnya sayur dan buah agar awet sampai jadwal belanja berikutnya. Yuk simak tips and trick berikut ini agar sayur dan buahmu tahan lama dan tetap berkualitas.

Cara Menyimpan Sayur dan Buah

  1. Sortir sayur sebelum menyimpan
    Langkah pertama sebelum menyimpan sayur dan buah adalah sortir. Pisahkan sayur dan buah serta perhatikan bagian bagian yang kurang baik. Pada sayuran biasanya terdapat bagian yang kuning atau busuk sehingga sebelum langsung menyimpannya kamu harus memisahkannya terlebih dahulu. 
  1. Bersihkan dulu sayur dan buah 
    Cuci dan bersihkan terlebih dahulu sayur dan buah sebelum kamu menyimpannya dalam wadah. Pastikan kotoran dan pestisida hilang. Dengan membersihkan dahulu sayur dan buah hal ini akan memudahkan kamu saat akan memasak karena tidak perlu repot mencuci lagi.
  1. Lapisi wadah dengan plastik berlubang atau tisu
    Tips untuk menyimpan sayur dan buah selanjutnya yaitu melapisi wadah dengan plastik atau tisu. Tisu dapat mencegah suhu kulkas menyerap pada sayuran dan plastik berlubang bisa memberikan akses udara untuk sayur. Sedikit tips untuk jamur bungkus dengan kertas, karena plastik akan dapat membuat jamur cepat busuk.
  1. Jangan asal menyampur sayuran
    Jangan asal menyimpan sayur dan buah dalam satu wadah, karena ada beberapa buah yang mengandung zat etilen yang dapat membuat bahan lain cepat busuk. Pisahkan sayur dan buah dalam wadah terpisah agar tidak ada kontak fisik. 
  1. Simpan sayuran dalam bentuk utuh
    Ada baiknya kamu menyimpan sayur dan buah dalam bentuk utuh. Sayur dan buah yang sudah dipotong akan membuatnya lebih cepat busuk atau mengering. 
  1. Perhatikan suhu
    Suhu merupakan salah satu hal paling penting dalam menyimpan sayur dan buah. Suhu yang terlalu tinggi membuat bakteri cepat berkembang. Sedangkan suhu yang terlalu rendah membuat suhu dalam wadah panas sehingga sayur dan buah cepat layu dan kuning. Suhu yang baik untuk menyimpan sayur dan buah adalah 1 hingga 4 derajat celcius.
  1. Cek kondisi sayur dan buah secara berkala
    Langkah selanjutnya saat menyimpan sayur dan buah adalah mengecek kondisi secara berkala. Jika ada bagian yang sudah layu atau busuk segera buang agar tidak mengkontaminasi bagian yang masih segar.

Baca juga: Mengolah Sayur agar Gizinya Tidak Hilang

Nah itu tadi adalah tips dalam menyimpan sayur dan buah. Namun perlu diingat, langkah pertama agar sayur dan buah tetap segar adalah membeli yang masih segar dan berkualitas. Sayur dan buah segar dan berkualitas bisa kamu dapatkan di Melijo.id. Selain sayur dan buahnya berkualitas belanja di Melijo.id juga sangat praktis.

So, download Melijo.id sekarang and enjoy your hassle-free grocery shopping.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *