Tips Mendapatkan Tubuh Ramping Dengan Diet ala Joy Red Velvet

Memiliki tubuh ramping dan ideal adalah dambaaan seluruh wanita. Mungkin kamu sering melihat artis Korea yang memiliki tubuh ramping dan bertanya tanya Apa ya yang dilakukan sampai bisa mendapatkan tubuh seperti itu?

Joy Red Velvet adalah salah satu artis Korea yang memiliki tubuh ramping dan tinggi semampai. Demi menunjang penampilannya itu, Joy Red Velvet menerapkan diet dalam kesehariannya. Pola diet yang diterapkan Joy tidak esktrem seperti artis lain. Ia tetap bisa makan enak namun rendah kalori.

Yuk intip pila diet yang diterapkan Joy Red Velvet mulai dari menu sarapan hingga makan malam!

1. Sarapan

Walaupun melakukan diet, Joy Red Velvet tak pernah melewatkan waktu sarapan. Karena sarapan bermanfaat bagi tubuh dan mampu meningkatkan stamina untuk beraktivitas sehari-hari.

Menu sarapan yang dikonsumsi Joy Red Velvet antara lain omelet putih telur, sosis ayam, dan roti gandum utuh yang dipanggang. Joy menggunakan putih telur saja karena kandungan proteinnya lebih tinggi. Selain sehat sarapan ini juga rendah kalori.

2. Makan Siang

Menu makan siang yang sering dikonsumsi Joy Red Velvet juga bernutrisi tinggi serta kaya serat dan protein.

Joy Red Velvet memilih ayam atau salmon sebagai sumber protein dan salad yang dicampur dengan selada, tomat, serta aneka sayuran hijau lainnya. Tak hanya itu, Joy juga kerap mengkonsumsi sup sayuran khas Korea untuk makan siang.

3. Camilan

Sementara untuk camilan Joy Red Velvet memilih sup sayuran sehat seperti sup rumput laut dan sup tauge yang menjadi salah satu favoritnya.

Camilan ini memiliki nutrisi yang tinggi dan tidak tinggi lemak.

4. Makan Malam

Banyak pelaku diet yang meninggalkan makan malam karena takut menimbun lemak di perut. Namun, makan malam juga penting diterapkan dengan cara dan waktu yang tepat.

Menu makan malam Joy Red Velvet tak berbeda jauh dengan makan siang. Bedanya Ia memilih daging sapi sebagai sumber protein hewani dengan cara diolah menjadi steak yang lezat dan diimbangi dengan sayuran atau salad sebagai pendamping.

Tak hanya menerapkan pola makan saja, Joy Red Velvet juga mengimbanginya dengan berolahraga menari yang menjadi salah satu rutinitasnya dan juga melakukan olahraga pilates untuk membakar lemak serta meningkatkan kekuatan otot.

Nah itu tadi adalah tips diet ala Joy Red Velvet yang bisa kamu terapkan untuk mendapatkan tubuh ramping dan ideal. Untuk mendapatkan sayuran dan protein yang segar dan berkualitas yuk langsung belanja di Melijo.id belanja anti ribet!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *